Cara Melihat Tampilan Website 10 Tahun Lalu
Ketika Anda membuka berbagai situs saat ini, pasti sebagian besar desainnya sangat bagus dan menarik untuk dilihat. Namun, jika Anda mengingat website 5 tahun yang lalu atau bahkan lebih lama lagi, pasti terlihat sangat berbeda dari website yang hits saat ini.
Namun, jika Anda ingin nostalogia dan melihat website zaman dahulu, ada situs yang menyediakan fitur tersebut, yaitu Oldweb.today. Diciptakan oleh Ilya Kreymer dan Dragin Espenschied, oldweb.today memungkinkan Anda untuk menjelajah internet seperti dahulu.
Anda bisa memilih browser apa yang digunakan untuk membuka website, seperti Internet Expolorer, Netscape Navigator, Apple Safari, Mozilla Firefox, atau Google Chrome. Anda juga bisa memilih ingin menjelajah website tersebut pada tahun berapa.
Tahun yang Anda pilih sangat menentukan tampilan website tersebut. Jika Anda mengetikkan website yang belum ada di tahun tersebut, browser akan menampilkan Error 404 karena memang belum dibuat.
Anda juga bisa membuat pencariannya acak sesuai kemauan sistem, baik browser yang ditampilkan, website, atau tahunnya. Ketika memilih pencarian random, Anda bisa saja harus menunggu lama, karena disesuaikan dengan website 'jadul'.
Jika Anda penasaran, Anda bisa mencoba membuka link oldweb.today. Lalu coba ketikkan website Google.com atau pilih random. Lihat bagaimana tampilan Google zaman dahulu. (merdeka.com)
Labels
Technology
Post A Comment
Tidak ada komentar :